top of page
Warta Salus - 9 April 2023

Minggu, 9 April 2023

Komsos Paroki Alam Sutera

Hari Raya Paskah

JANTUNG KEMERDEKAAN

Paskah kebangkitan Tuhan merupakan jantung kehidupan orang Kristiani. Iman kita berakar secara mendalam dan menemukan maknanya dalam kebangkitan Yesus. Seperti kata Rasul Paulus, "Andaikata Kristus tidak dibangkitkan, maka sia-sialah pemberitaan kami dan sia-sialah juga kepercayaan kamu". Sama halnya salib tanpa kebangkitan adalah tragedi, kesedihan dan kesia-siaan. Kebangkitan Yesus telah membuat para murid yang sebelumnya ketakutan dan merasa kalah, telah berubah dan bersemangat untuk mewartakan kabar gembira kebangkitan ini. Kebangkitan Yesus menularkan kebangkitan semangat hidup para murid.

Murid yang dikasihi Yesus percaya akan kebangkitan Yesus meskipun Maria Magdalena dan Simon Petrus masih belum memahami sepenuhnya. Kesedihan dua orang murid Yesus yang pergi ke Emaus telah menutup batin mereka akan janji kebangkitan Yesus. Namun, kehadiran Yesus yang bangkit di tengah mereka, lantas membangkitkan kembali semangat mereka. Dari sini lantas kita menyadari bahwa merayakan kebangkitan Kristus pertama-tama adalah membangkitkan kembali semangat hidup kita sebagai murid-Nya. Kebiasaan lama yang tidak mendukung hidup keimanan kita harus ditanggalkan supaya kita mampu bangkit kembali dalam kehidupan yang baru.

Tuhan Yesus, Engkau adalah kebangkitan dan hidup. Sadarkanlah kami untuk selalu bangkit dan bersemangat kembali jika kami sedang terpuruk dalam hidup. Amin.

-Disarikan dari Ziarah Batin 2023


PENERIMAAN PRODIAKON BARU TELAH DIBUKA S/D 23 APRIL 2023

Bagi umat yang ingin menjadi Pelayan Altar-NYA. Persyaratan: Laki-laki, usia 35-60 tahun, sudah menerima Sakramen Krisma. Silahkan menghubungi Ketua Lingkungan untuk mendapatkan Form Pendaftaran Calon Prodiakon 2023.


PENDAFTARAN KATEKUMEN / PEMBELAJARAN AGAMA KATOLIK BAPTISAN PASKAH 2024

Persyaratan: Mengisi dan melengkapi Formulir pendaftaran Calon Katekumen Paskah.

Formulir pendaftaran di sekretariatstlaurensius@gmail.com atau wa.me/6281257578970

Pelajaran akan diadakan setiap Rabu malam, pukul 19.30 WIB untuk kelompok Remaja dan Dewasa (mulai Rabu, 03 Mei 2023; DAN setiap Kamis Sore pukul 17.00 WIB untuk kelompok Anak- Anak (mulai Rabu, 03 Mei 2023) di GKP St. Laurensius.

Catatan: Pertemuan Perdana baik Kelompok Dewasa atau Anak-Anak diadakan pada Rabu, 03 Mei 2023


BAPTISAN BAYI/ BATUTA ( BAWAH TUJUH TAHUN) BULAN APRIL 2023

Akan diadakan pada hari Kamis, 20 April 2023 pukul 16.00 WIB dan diawali dengan Pertemuan Pembekalan Persiapan Baptisan Bayi bagi orang tua calon baptis dan wali baptis pada hari Sabtu, 15 April 2023 pukul 10.00 WIB di Ruang Kesabaran, Lt. 2, GKP St. Laurensius. Formulir pendaftaran baptis dapat diambil di Sekretariat Paroki atau Ketua Lingkungan masing-masing.

Catatan: Setiap bulan diadakan Baptis Bayi hanya untuk 20 Anak yang telah mengumpulkan Berkas Pendaftaran lengkap.


NOVENA KERAHIMAN ILAHI & MISA PESTA KERAHIMAN ILAHI 2023

Komunitas Kerahiman Illahi Paroki Alam Sutera akan mengadakan Novena dan Pesta Kerahiman Illahi.

Novena akan dimulai dari Hari Jumat Agung, 07 April 2023 s.d Sabtu, 15 April 2023, baik di Gereja maupun di Aula SD Tarakanita Gading Serpong. Jadwal novena dapat dilihat pada e-flyer yang sudah dibagikan. Novena akan ditutup dengan Pesta Kerahiman Illahi, yang akan diadakan pada Hari Minggu Pesta Kerahiman Illahi, 16 April 2023 Pkl. 08.30 di gereja dan Pkl. 07.30 di Aula SD Tarakanita Gading Serpong. Menjelang Pesta Kerahiman Illahi, akan diadakan penerimaan Sakramen Rekonsiliasi/Sakramen Tobat, pada Hari Sabtu, 15 April 2023 Pkl. 08.00 - 12.00.


WEEKEND ROSES 23 – 25 JUNI 2023

Weekend Roses Paroki Alam Sutera akan kembali diadakan secara offline. Buat kamu yang berusia 13-15 tahun (lulus kelas 6 SD) dan sudah dibaptis secara katolik / sedang katekumen, yuk ikutan weekendnya yang akan berlangsung 23-25 Juni 2023 di 5G Resort Cijeruk, Sukabumi. Yuk daftar sebelum 31 Maret 2023 (harga early bird).

Pendaftaran bisa melalui: Paurina wa.me/+62811950149. Maria Dina wa.me/+6285779879229.


WEEKEND ANTIOKHIA X DI 07 - 09 JULI 2023

Antiokhia Paroki Alam Sutera kembali membuka pendaftaran Weekend Antiokhia X pada tanggal 7-9 Juli 2023 bertempat di 5G Resort, Cijeruk. Biaya pendaftaran Rp. 750.000,- (early bird Rp. 650.000,- sampai dengan 1 Maret 2023). CP: Emily wa.me/+6281517100919, Keyshia wa.me/+628175190406, Ivana wa.me/+6281297008067


PD MALAM ST. LAURENSIUS KAMIS 13 APRIL

Shalom sahabat - sahabat Kristus ….

Sehubungan dengan diadakannya sakramen rekonsiliasi pada tanggal Kamis - 30 Maret , dan Perayaan Kamis putih pada tanggal 6 April 2023, Maka kegiatan Persekutuan Doa diliburkan, mari mempersiapkan diri menyambut Paskah. Persekutuan Doa akan dimulai kembali pada hari Kamis, 13 April 2023 pukul 19.30, bertempat di GKP Lantai dasar - Ruang Kasih. Firman akan dibawakan oleh Romo Vinsensius Rosihan Arifin dengan tema BANGKIT, S’RUKAN NAMA YESUS

Mari ajak teman, saudara, dan tetangga untuk hadir yaaaa...... See you & God bless.

Info lanjut : wa.me/628119152845 IG : pdpkkstlaurensius.official


RHDR ‘RENEW’ PD GOD’S FAVOR 02-04 JUNI 2023.

Shalom #GFriends! Apa kabar? Apakah hidupmu sedang baik-baik aja? Atau justru terasa kosong, suram, dan gak ada tujuan? Jangan diem aja #GFriends! Yuk renew hidupmu dan rasakan limpahan kuasa Roh Kudus mengalir bawa sukacita, rasa syukur, dan berkat Tuhan melalui… RHDR “RENEW”Supaya kamu dibaharui di dalam roh dan pikiranmu, dan mengenakan manusia baru, yang telah diciptakan menurut kehendak Allah di dalam kebenaran dan kekudusan yang sesungguhnya. (TB Ef 4:23-24) pada hari Jumat-Minggu, 2-4 Juni 2023 bertempat di Gereja Santo Laurensius, Alam Sutera & Taman Bukit Palem Resort, Bogor. Biaya Rp 400.000,- dengan pembicara Elvindes Kapitsa dan Christian Muliadi. REGISTER NOW https://bit.ly/PendaftaranRHDRRenew CONTACT PERSON Novena (081315171116) Gracia (085811300703). Let‟s meet “the new you”


MISA HUP (Hari Ulang Tahun Perkawinan) APRIL 2023.

Mohon perhatian untuk Ketua Lingkungan atau SKK Lingkungan. Misa HUP (hari Ulang Tahun Perkawinan) bulan APRIL 2023 akan dilaksanakan pada hari Minggu, 30 April 2023 pkl. 17.00 WIB. Bagi PASUTRI beserta anak-anaknya jika ingin hadir misa di gereja (DUDUK DI BANGKU DEPAN) dengan KUOTA TERBATAS maka WAJIB mendaftar ke SKK melalui link --> https://bit.ly/MisaHUPApril2023

paling lambat hari Rabu, 26 April 2023 pukul 21.00 WIB. NAMA PASUTRI beserta FOTO-nya (jika ada) akan ditayangkan sebelum misa. Jika ada pertanyaan hub : 0857-7938-9285.


ADORASI SAKRAMEN MAHAKUDUS

Bersukurlah Kepada Tuhan Sebab Ia Baik, bersama Komunitas Tritunggal Mahakudus dengan dipimpin Pastor Vinsensius Rosihan Arifin akan diadakan pada hari Jumat, 14 April 2023, pukul 19.00 di Aula Gereja St. Laurensius Alam Sutera. Umat diundang dalam Adorasi. Parkir di halaman gereja.


DOA ROSARIO LAUDATO SI

Diiringi dengan lagu-lagu TAIZE DALAM RANGKA HARI BUMI akan diadakan pada hari Sabtu, 22 April 2023, pukul 19.30 di Plaza / Aula Gereja. Doa Rosario diselenggarakan bersama Seksi Keadilan, Perdamaian dan Keutuhan Ciptaan (KPKC) dengan Seksi Liturgi. Umat diundang hadir dalam Doa Rosario Bumi.



PENGUMUMAN PERKAWINAN

Pengumuman Pertama
  1. Elisabeth Erika Adriani dari lingkungan Santo Yohanes don Bosco - GS Katarina dengan Ambrosius David Lienardy dari Paroki Karawaci, Gereja St. Agustinus Tangerang

  2. Sesilia Yesslyn Salim dari lingkungan Santo Dionisius Agung - GS Malibu dengan Maximilianus Janitra Tanu dari Paroki Sukabumi, Gereja St. Joseph Sukabumi

  3. Valerie Viola Wibawa dari lingkungan Santo Gerardus - Sutera Gardenia dengan Martinus Vinsensius Tjandra dari Paroki Katedral Ijen Malang, Gereja St. Perawan Maria dari Gunung Karmel Malang


Pengumuman Ketiga
  1. Antonius Widi Hartono dengan Irine Titania Ekasari, keduanya dari lingkungan Santo Stefanus - Graha Raya Dahlia Loka

  2. Veronica Fenita Ervinda dengan Peter Kim Tae Gou, keduanya dari lingkungan St. Patricius - Sutera Palma

  3. Yulianus Anugerah Laoli dari lingkungan Santo Syrilius - GS Tesla dengan Grace Jessica Wibowo

  4. William Setiawan dari lingkungan Santo Ignatius - GS Sektor 7A dengan Jocelin Chang


Apabila Umat mengetahui adanya halangan rencana Pemberkatan / Sakramen Perkawinan tersebut, umat wajib memberitahukan kepada Pastor Paroki.


----------


bottom of page