top of page
Warta Salus - 7 Agustus 2022

Sabtu, 6 Agustus 2022

Komsos Paroki Alam Sutera

Hari Minggu Biasa XIX

MENGUMPULKAN HARTA SURGAWI

Sabda Tuhan pada hari Minggu ini mengajak kita untuk hidup dalam kewaspadaan agar kita mengalami keselamatan. Sikap waspada tidak diartikan sebagai suasana tegang seperti orang yang akan maju perang, tetapi waspada di sini artinya kita selalu menjaga diri agar kita tidak mudah jatuh ke dalam dosa, tetapi tekun mencari serta mengumpulkan harta surgawi. Harta surgawi itu tidak lain dan tidak bukan adalah hidup yang penuh kasih, berani menolak berbagai godaan yang akan menjerumuskan kita ke dalam dosa, bermurah hati terhadap siapa pun dan selalu membuka hati untuk memberikan pengampunan terhadap sesama.

Kita memang harus bekerja dengan mengumpulkan harta duniawi agar kita dapat memenuhi kebutuhan hidup keluarga. Namun, saat yang sama kita juga dapat mencari harta surgawi dengan jujur saat bekerja, disiplin, tidak korupsi, bersaing secara sehat, kritis, berani bersuara jika menemukan hal-hal yang tidak benar, berani menolak segala ajakan yang tidak baik, dan memiliki kepedulian yang besar terhadap sesama yang sedang menderita. Itulah cara kita sebagai orang beriman menjaga diri dan hidup dalam kewaspadaan.

Ya Bapa, semoga kemilau harta duniawi tidak membutakan hati kami. Jagalah kami agar tetap bersemangat mencari dan mengumpulkan harta surgawi. Amin.

- Disarikan dari Ziarah Batin 2022



MISA MINGGUAN DI AULA SEKOLAH TARAKANITA GADING SERPONG MINGGU, 14 & 21 AGUSTUS 2022 DITIADAKAN.

Misa Minggu Pagi di Aula SD Tarakanita Gading Serpong dua Minggu ke depan, tanggal 14 Agustus 2021 dan 21 Agustus 2022 DITIADAKAN dalam rangka Pesta Nama Paroki (14 Agustus 2022) dan HUT Imamat Pastor - Pastor Paroki (Pst. Hadi Suryono, Pst. Hardijantan, Pst. Rudy). Umat diundang Misa ke Gereja.


MISA PENUTUPAN NOVENA SANTO LAURENSIUS di SELASA 09 AGUSTUS 22.

Menutup Novena 9 hari berturut-turut (menyongsong Hari Pesta Santo Laurensius, Pelindung Paroki) akan diadakan pada hari Selasa, 09 Agustus, pukul 19.00 WIB di Gereja St. Laurensius dengan dipimpin Pastor Victorius Rudy Hartono. Umat diundang hadir dalam Penutupan Novena menyongsong Peringatan Pelindung Paroki Alam Sutera, St. Laurensius. Parkir di halaman Gereja.


BAKTI SOSIAL PESTA NAMA PAROKI KERJASAMA PSE PAROKI & SUSTER-SUSTER PRR.

Dalam rangka meneladani semangat St. Laurensius maka Seksi PSE (Seksi Pengembangan Sosial Ekonomi) Paroki Alam Sutera bekerja sama dengan Suster-Suster Kongregasi PRR (Putri Reinha Rosari) akan mengadakan kegiatan pengumpulan baju layak pakai, selimut, perlengkapan ibu dan bayi serta sembako yang akan disalurkan kepada saudara saudara yg membutuhkan di daerah NTT dan Papua. Pengumpulan dilakukan di gudang PSE - Belakang Pos Satpam gereja mulai hari Senin, 8 Agustus sampai dengan Sabtu 13 Agustus 2022.


MISA PESTA NAMA SANTO LAURENSIUS 2022.

Misa Pesta Nama Santo Laurensius bersama Anak dan Umat Berkebutuhan Khusus akan diadakan pada Minggu, 14 Agutus 2022, pkl 08.30 dipimpin konselebran utama Pastor Josephus Eddy Mulyono, SJ - Vikaris Episcopal KAJ di Gereja St. Laurensius. Dress Code : Pakaian Daerah / Batik.

( Disediakan hadiah menarik sekali untuk umat dengan pakaian daerah atau batik terbaik). Mohon Partisipasi Umat.


LOMBA-LOMBA MENYEMARAKKAN PESTA NAMA PELINDUNG PAROKI 2022.

Lomba Antar Lingkungan Menyanyikan Hymne St. Laurensius.

Yukk… kumpul, nyanyi, rekam video dan upload di Youtube… bikin viral. Upload Video: 03-09 Agustus 2022. Info jadwal Technical Meeting melalui ketua lingkungan. Berhadiah menarik untuk semua lingkungan terutama Juara 1, 2, 3 & Favorit.

Lomba Instagram Reels "Penghormatan Martabat Manusia Melalui Kebhinekaan".

Pendaftaran dan Upload materi : 14 Juli s/d 05 Agustus 2022. Link Pendaftaran: https://bit.ly/PendaftaranReels2022

Info : Regina 0878-7181-5687, Ferdine 08118017202, Raphael 087775531001 . Hadiah menarik E-Wallet untuk 4 Pemenang.

Lomba Menulis Artikel St. Laurensius. "Penghormatan Martabat Manusia Melalui Kebhinekaan".

Peserta minimal usia 10 th. Pendaftaran 14 Juli s/d 05 Agustus 2022.

Link Pendaftaran: https://bit.ly/Lombamenulisartikel2022 .

Informasi lengkap : Adeline 085770539168, Mariel 088211272820


RAMAH TAMAH & RAPAT DEWAN PAROKI PLENO DI 14 AGUSTUS 2022

Sehubungan dengan Perayaan Pesta Nama Santo Laurensius Pelindung Gereja dan Paroki Alam Sutera. Maka Para Anggota Dewan Paroki Pleno Anggota DPH, Para Ketua Lingkungan & Koordinator Wilayah, Para Ketua Seksi, Para Kepala Bagian, Para Koord. Kelompok Kategorial, Pimpinan Komunitas CMF dan Ketua Umum PPG Gading Serpong, Paroki Alam Sutera – Santo Laurensius diundang untuk mengikuti rangkaian acara berikut pada hari Minggu, 14 Agustus 2022,

Acara:

  1. Misa Bersama jam 08:30 WIB

  2. Pertemuan Dewan Paroki Pleno, 10:30 WIB di GKP lt. 2 Rg. Sukacita.

Dress code: Batik / Pakaian Daerah. Kami berharap agar Romo/Bapak/Ibu/Saudara/Saudari Dewan Paroki Pleno dapat mengikuti acara tersebut diatas.


MISA HUP (Hari Ulang Tahun Perkawinan) AGUSTUS 2022.

Mohon perhatian untuk Ketua Lingkungan atau SKK Lingkungan. Misa HUP (hari Ulang Tahun Perkawinan) bulan Agustus 2022 akan dilaksanakan pada Hari / Tgl : MINGGU, 28 Agustus 2022, Jam : 08.30 WIB

Bagi PASUTRI beserta anak-anaknya jika ingin hadir misa di gereja (DUDUK DI BANGKU DEPAN) dengan KUOTA TERBATAS maka WAJIB mendaftar ke SKK melalui link --> bit.ly/MisaHUP-AUG2022 paling lambat hari Rabu, 24 AGUSTUS 2022 pukul 21.00 WIB (TIDAK PERLU LAGI MENDAFTAR MELALUI belarasa.id). NAMA PASUTRI beserta FOTOnya (jika ada) akan ditayangkan sebelum misa. Jika ada pertanyaan hubungi : 0857-7938-9285. Terimakasih.


PENGUMUMAN PERKAWINAN

Pengumuman Pertama

  1. Marcella Jessica Tanojo dari lingkungan St. Syrilius — GS Tesla dengan Nikolaus Kevin Kalindra Sinulingga dari Paroki Tangerang, Gereja Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda Tangerang

  2. Agatha Vena Juniarti dari lingkungan St. Maria Immaculata - Pondok Pakulonan dengan Paulus Irwan Tjoegito dari Paroki Blok B, Gereja St. Yohanes Penginjil Jakarta

  3. Tamara Yohana Emilia Hitipeuw dari lingkungan St. Theresia Lisieux — GS Beryll dengan Ignatius Paulus Kevin Sopannata dari Paroki Tomang, Gereja Maria Bunda Karmel Jakarta

  4. Albertus Albert Giovanni dari lingkungan Santa Anna — GS Sektor 1B dengan Fransisca Junitania Ryanto dari lingkungan St. Bonaventura — GS Batavia

  5. Kelvin Sunanto Husin dari lingkungan St. Fransiskus Xaverius — GS Sektor 8A dengan Jeanny Citrananda Sanusi


Pengumuman Kedua

  1. Gabriel Donnis Halim dari lingkungan St. Alexander — GS Alexandrite dengan Anastasia Pamela Yuvita dari Paroki Tangerang, Gereja Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda Tangerang

  2. Marcella Clarissa Halim dari lingkungan St. Nikodemus — Sutera Narada dengan William Jean Paul Harry Solichin dari Paroki Bojong Indah, Gereja St. Thomas Rasul Jkt.

  3. Hans Christianes dari lingkungan St. Georgius — GS Garnet dengan Letitia Ayola dari Paroki Bengkulu, Gereja St. Yohanes Penginjil Bengkulu

  4. Thomas Chrismadi Surya Bhaskara dari lingkungan Santo Filemon — Sutera Flamboyan dengan Andrea Josephina

  5. Immaculata Yuliana Herlani Sunardi dari lingkungan Santa Theresa Calcuta — GS Sapphire dengan Adytiawarman Setiawan


Pengumuman Ketiga

  1. Raphael Marcell Christian Sugani dari lingkungan St. Faustina — GS The Springs dengan Josephine Herwita Atepela Brenda Christie dari Paroki Tangerang, Gereja Hati SP Maria Tak Bernoda Tangerang

Apabila Umat mengetahui adanya halangan rencana Pemberkatan / Sakramen Perkawinan tersebut, umat wajib memberitahukan kepada Pastor Paroki.


----------

bottom of page