Minggu, 6 November 2022
Komsos Paroki Alam Sutera
Hari Minggu Biasa XXXII
KEBANGKITAN BADAN DAN KEHIDUPAN KEKAL KITA
Banyak orang yang mempunyai pandangan yang berbeda tentang kebangkitan. Kita, orang Katolik, dalam Syahadat Para Rasul terungkap iman kita akan kebangkitan: "Aku percaya akan kebangkitan badan". Iman ini berlandaskan pada kebangkitan Yesus sendiri. Maka, iman kita ada karena ada kebangkitan, dan dengan adanya kebangkitan badan, kita percaya adanya kehidupan kekal. Karena adanya kehidupan kekal, maka ajaran tentang hidup surgawi semakin relevan dengan iman kita. Bacaan pertama dari Kitab kedua Makabe, dengan sangat gamblang menceritakan iman kita akan kebangkitan yang dihayati oleh seorang ibu dan ketujuh anaknya. Keyakinan akan kebangkitan membuat mereka kuat dan berani menghadapi penganiayaan, bahkan ketika nyawa mereka harus dikorbankan; mereka dengan sukacita menghadapinya.
Paulus dalam bacaan kedua mengingatkan jemaat di Tesalonika supaya jangan sampai tercemar oleh ajaran sesat. Paulus meminta mereka agar memegang teguh kebenaran iman akan Kristus yang bangkit. Dan dalam Injil, Yesus menegaskan kembali soal situasi surgawi dimana orang mengalami kebangkitan dan hidup dalam kebahagiaan kekal di surga, kata-Nya: "Orang-orang dunia kawin dan dikawinkan, tetapi mereka yang dianggap layak untuk mendapat bagian dalam dunia yang lain itu dan dalam kebangkitan dari antara orang mati, tidak kawin dan tidak dikawinkan. Sebab mereka tidak dapat mati lagi, mereka seperti Malaikat-Malaikat dan mereka adalah anak-anak Allah karena mereka telah dibangkitkan" (Luk. 20: 34-36). Bagaimana dengan kita? Semoga iman kita akan kebangkitan Yesus memotivasi kita untuk menjadi murid-murid yang setia dan berani bersaksi di tengah dunia. Kita semua adalah saksi kebangkitan.
Ya Allah, jadikanlah kami saksi Yesus yang bangkit dalam hidup sehari-hari. Amin.
-Disarikan dari Ziarah Batin 2022
MISA PENERIMAAN SAKRAMEN PENGUATAN/KRISMA 2022
Akan diadakan hari Minggu, 13 November 2022 pukul 08.30 s/d selesai bersamaan dengan Misa Minggu Pagi ke-2. Dikarenakan peserta Calon Krisma cukup banyak, yaitu sebanyak 433 orang; maka Gereja atas St. Laurensius pada misa tersebut diprioritaskan bagi para peserta Calon Krisma saja. Keluarga/kerabat calon penerima Sakramen Penguatan dan Umat yang lain dapat mengikuti misa di Aula Gereja dan Gedung Karya Pastoral St. Laurensius. Catatan: Bagi Umat yang biasa misa pada jam tersebut (08.30 WIB) diharapkan untuk mempertimbangkan kapasitas Gereja Atas dan parkir dan jadwal misa yang lain.
MAJALAH SALUS NO. 51 / TH XIV TAHUN 2022 “BUNDA MARIA DOAKANLAH KAMI” telah terbit
Para Ketua lingkungan / Perwakilan lingkungan yang diberi delegasi dipersilahkan mengambil Majalah Salus tersebut di Sekretariat Paroki untuk dibagikan ke masing-masing keluarga dalam lingkungan.
ENGLISH MASS HADIR KEMBALI
Pelayanan Misa dalam bahasa Inggris (English Mass Services) yang sempat terhenti karena pandemi akan diadakan kembali pada setiap Sabtu dalam Pekan ke-3 pada pukul 19.30. Misa perdana pasca pandemi dimulai hari Sabtu, 15 Oktober 2022. Umat diundang hadir. English Mass bulan ini diadakan pada Sabtu, 19 November 2022, Pukul. 19.30 WIB
MISA NUANSA BUDAYA BATAK. Horas...Horas...Horas!!!
Umat diundang hadir untuk merayakan penutupan tahun liturgi 2022 dalam Misa Nuansa Budaya Batak Hari Raya Kristus Raja Alam Semesta Raja Kristus Manobus Luhut Ruas Ni Debata, Marhite Silang Dohot Haheheonna. (Bersama Umat Berkebutuhan Khusus) pada hari Minggu, 20 November 2022, Pukul 08.30 WIB. Umat dihimbau untuk menggunakan pakaian adat atau atribut Batak. Setelah Misa, akan dilanjutkan acara ramah tamah antar Umat di Aula Gereja. Mari kita manortor ….
BIA KATOLIK ALAM SUTERA OFF LINE
Bina Iman Anak Katolik khusus untuk Alam Sutera perdana diadakan hari Sabtu, 12 November 2022 Pukul. 13.45 – 15.00 wib di Ruang Kesabaran, Gedung Karya Pastoral St. Laurensius lantai 1. Anak-anak di bawah usia 10 tahun yang berdomisili di Alam Sutera diundang untuk datang, harap membawa Alkitab, alat tulis dan botol minum sendiri. Kegiatan dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan. Pengumuman ini sebagai Undangan. Info Venny 0812-1003-7369
ADVEN TOUR MENYAMBUT NATAL 2022
Ayo adik-adik BIA St. Laurensius, Kita mulai petualangan bersama LauRenSiUs di masa adven. Temukan petunjuknya hanya di Kalender ADVENTour. Ya betul, petualangan menyambut Natal! Isinya seru, menyenangkan dan bikin penasaran! Mau punya kalendernya? Pesan Kalender ADVENTour-mu sekarang juga! Klik bit.ly/kalender_ADVENTour
Kamu akan mendapatkan BONUS: Kalender Aktivitas 2023 . Voucher 50k untuk tiket WISATA ALKITAB ADVEN-Tour tanggal 17 Desember nanti. Kalender ADVENTour super keren ini bisa juga untuk hadiah teman-teman tersayangmu. Wah, seru-seruan bareng!!
Don‘t miss it! Persediaan terbatas! Info lanjut: Kak Jeanne 628128857234 dan Kak Prisilla 6281315808380
PD MALAM SANTO LAURENSIUS KAMIS 10 NOVEMBER 2022.
Shalom sahabat - sahabat Kristus....... Kita akan bertemu lagi dalam acara Persekutuan Doa untuk bersekutu, berdoa, memuji serta menyembah Tuhan pada hari Kamis, 10 November 2022 pukul 19.30 WIB di GKP Lantai Dasar, Ruang Kasih. Firman akan dibawakan oleh Ibu Laurensia Novita Hamdan dengan tema PAULUS: From Zero Minus to Hero. Mari ajak teman, saudara, dan tetangga untuk hadir yaaaa...... See you & God bless. Info lanjut WA: 0811 9152 845
IG: pdpkkstlaurensius.official
PD OMPKK GOD’S FAVOR SETIAP JUMAT 11 NOV 2022.
PD OMPKK God's Favor mengajak anak muda di paroki Gereja St. Laurensius Alam Sutera untuk mengikuti Persekutuan Doa Jumat 11 Nov 2022 dengan tema "Emangnya Kalau Dipikirin Terus, Ngaruh?" yang akan dibawakan oleh Ci Felisia Yoshe, info lebih lanjut dapat mengakses instagram God's Favor @godsfavor21 atau contact number 0813-1517-1116
PENYETORAN DANA PANGAN SE-DUNIA (HPS) 2022.
Sehubungan dengan Gerakan Hari pangan Sedunia tahun 2022, Gereja Katolik / Paroki Paroki di KAJ melakukan Gerakan Solidaritas Pangan dengan tema “Menghargai Pangan sebagai Wujud Penghormatan Martabat Manusia: Makananku, Makananmu, Makanan Kita‖ sebagai tanda solidaritas umat beriman terhadap sesama kita yang masih kekurangan dan gizi buruk. Oleh karenanya, Seksi PSE Paroki Alam Sutera mengajak semua Umat untuk mengumpulkan Dana Solidaritas Pangan di masing-masing Lingkungan. Amplop HPS yang telah dibagi dikembalikan ke ketua/bendahara lingkungan masing-masing. Dana Amplop HPS ditransfer ke Rekening Virtual Acoount PSE lingkungan. Batas Waktu penyetoran Dana HPS sampai dengan 13 November 2022.
MISA HUP (Hari Ulang Tahun Perkawinan) NOVEMBER 2022
Mohon perhatian untuk Ketua Lingkungan atau SKK Lingkungan. Misa HUP (hari Ulang Tahun Perkawinan) bulan November 2022 akan dilaksanakan pada hari Minggu, 27 November 2022 pukul 08.30 WIB.
Bagi PASUTRI beserta anak-anaknya jika ingin hadir misa di gereja (DUDUK DI BANGKU DEPAN) dengan KUOTA TERBATAS maka WAJIB mendaftar ke SKK melalui link https://bit.ly/MisaHUP-AlSut2022
paling lambat hari Rabu, 23 November 2022 pukul 21.00 WIB. NAMA PASUTRI beserta FOTOnya (jika ada) akan ditayangkan sebelum misa. Jika ada pertanyaan hubungi : 0857-7938-9285.
PENGUMUMAN PERKAWINAN
Pengumuman Pertama
Eleonora Dian Kartika Nugroho dengan Sirilus Surya Setiawan, keduanya dari lingkungan St. Ursula — GS L‘Agricola
Anastasia Nadya Anggun Noviani dari lingkungan St. Tarsisius — Villa Mutiara Serpong dengan David
Catherine Augustin dari lingkungan St. Mecthildis — GS The Lavender dengan Hendriks
Katarina Jane Olivia Lorens dari Paroki Curug, Gereja St. Helena Tangerang dengan Benedictus Brian Wirjaputra dari Paroki Bojong Indah, Gereja St. Thomas Rasul Jakarta
Pengumuman Kedua
Gerald Brian Setyaadmadja dengan Genevieve Clarissa Calluella Haberth, keduanya dari lingkungan St. Olga - Sutera Onyx
Catharina Elly Kurnia dri lingkungan St. Bonifasius — GS Serenade Lake dengan Petrus Michael Wijanarko dari lingkungan St. Syrilius — GS Tesla
Anastasia Violia Elsha Melinda dari lingkungan St. Nikodemus — Sutera Narada dengan Vinson Budiman
Yosef Aditiawan dari lingkungan Malaikat Agung Gabriel — Sutera Gardenia dengan Feiliciana Tjuwita
Katarina Ivone Sucipto dari lingkungan St. Fransiskus Xaverius — GS Sektor 8A dengan Vincent Halim
Karina Yosefin Thamrin dari lingkungan St. Yakobus Rasul — GS Fiordini dengan Stephen Adipradana
Pengumuman Ketiga
Claudia Mediyanti dari lingkungan St. Nicholas — Sutera Elok dengan Aloysius Alfando Tirtana dari lingkungan St. Teresa Calcuta — GS Saphire
Brigida Novita Andriyani dari lingkungan St. Ambrosius — GS Sektor 1C dengan Immanuel Ivan Junanda dari Paroki Serpong, Gereja St. Monika Tangerang Selatan
Helena Vera Sitompul dari lingkungan St. Olga — Sutera Onyx dengan Antonius Tony Vrianto dari Paroki Tangerang, Gereja Hati SP Maria Tak Bernoda Tangerang
Carolus Karel Arkewijaya dari lingkungan St. Andreas — GS Sektor 1G dengan Pulkeria Ignes Natalie dari Paroki Ka-lideres, Gereja St. Maria Immaculata Jakarta
Giovanni Gilberta dari lingkungan St. Paulus Rasul - GS Jade dengan Daniel Kelvin Sutandar dari Paroki Danau Sunter, Gereja Yohanes Bosco Jakarta
Yohanes Hansen Viriya dari lingkungan St. Agnes — GS Sektor 1E dengan Maria Anastasia Valerina Tanjung dari Paroki Bojong Indah, Gereja St. Thomas Rasul Jakarta
Ekaristi Chandra Gautama dari lingkungan St. Yakobus Rasul — GS Fiordini denga n Richard Setya Gazali
Eduardus Sandy Halim dari lingkungan St. Alphonsus Liguori — GS Alicante dengan Jevi Mulyati
Apabila Umat mengetahui adanya halangan rencana Pemberkatan / Sakramen Perkawinan tersebut, umat wajib memberitahukan kepada Pastor Paroki.
----------